Polisi masih menyelidiki identitas wanita berkulit putih dengan tato 'Lady in Sky' yang ditemukan tewas di KM 17 Tol Wiyoto Wiyono. Dugaan sementara wanita ini dibunuh.
"Dugaan awal memang dibunuh kemudian dibuang di lokasi," kata Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara AKBP Azhar Nugroho kepada detikcom, Minggu (10/8/2014).
Saat ditemukan tubuh wanita ini mengalami berbagai luka. Pada paha wanita ini juga terdapat tato
angka-angka 6149040WB. Polisi masih menyelidiki arti tato ini.
"Ini ada tato di pahanya seperti nomor paspor, ini masih kita selidiki," katanya.
Selain itu juga ditemukan tato bergambar kuda di tangan kiri. Pada tangan kanan wanita ini ada tato bertuliskan Freddy Mercury dan di tangan kiri ada tulisan ANA dan tato Lady in Sky.
Azhar mengatakan, saat ditemukan wanita ini mengenakan celana panjang jeans biru dan kaos putih. Wanita ini juga memakai jam tangan dan sebuah gelang stainless steel.
"Ada juga anak kunci, dua lembar uang Rp 50 ribu, uang Rp 1.000 dan tiga keping uang Rp 500. Ada luka terseret pada sekujur tubuh dan kaki kiri patah. Kita sudah bawa korban ke RS Polri Kramat untuk autopsi," katanya.
Sumber
Wanita Bertato 'Lady in Sky' yang Tewas di Tol Wiyoto Diduga Dibunuh
Oleh Unknown
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Jendela Semesta
~tuliskan | Lirik Lagu~
0 komentar:
Posting Komentar